Hal yang Harus di Perhatikan Jika Berkendara Malam Hari
30 April, 2022
Bagi sebagian orang, mengemudi di malam hari dirasa lebih melelahkan dibanding mengemudi di siang hari. Terutama dalam hal jarak pandang dan konsentrasi mata. Tetapi, karena keharusan dan tuntutan pekerjaan, mau tidak mau mengemudi di malam hari harus dijalani. Nah, inilah tips bagaimana caranya agar Anda nyaman dan aman ketika berkendara di malam hari.
Sebelum dan Sedang dalam Perjalanan
Berikut beberapa tips supaya perjalanan Anda di malam hari aman dan lancar:
- Sebelum berangkat, pastikan kondisi mobil baik, terutama sistem perlampuan. Cek lampu sein, lampu rem, dan lampu depan mobil. Jika ada salah satu lampu yang tidak berfungsi, segera perbaiki. Ingat, lampu mobil yang baik amat vital bagi perjalanan malam hari.
- Pastikan kondisi badan Anda fit dan cukup tidur. Sempatkan untuk tidur siang secukupnya.
- Bawa teman dan usahakan jangan sendirian di mobil supaya Anda punya teman ngobrol untuk mengusir kantuk. Syukur-syukur teman Anda juga mahir mengendarai mobil sehingga bisa menyetir bergantian.
- Pastikan Anda memahami rute yang akan dilalui.
- Jika baru pertama kali melalui rute jalan yang akan dilewati, lajukan mobil dengan kecepatan wajar. Ngebut di jalan yang baru pertama kali dilewati sangat besar risikonya. Kita belum paham letak tanjakan, turunan, tikungan, jalan berlubang, dan lain-lainnya.
- Jika saat mengemudi lalu mengantuk, lakukan treatment yang bisa menghilangkan rasa kantuk.
- Gunakan lampu jauh seperlunya saja. Penggunaan lampu jauh sangat sensitif sekali bagi pengendara dari arah yang berlawanan.
- Kondisi jalan di malam hari biasanya relatif sepi, tapi Anda tak boleh lengah dan kurang memperhatikan sekeliling.
- Sadarilah bahwa pengguna jalan lainnya mungkin berperilaku tidak menentu, jadi bersiaplah untuk memberi lebih banyak ruang untuk mereka.
- Jika menempuh perjalanan jauh, berhentilah secara rutin tiap 2 jam untuk mengistirahatkan mata.
- Jaga etika dan aturan berkendara di jalan raya.
- Jika sering melakukan perjalanan di malam hari, periksalah kesehatan mata secara rutin
Baca juga: Tips Menyetir di Malam Hari Agar Aman
Gejala yang Membahayakan Berkendara Malam Hari
Malam hari adalah waktu beristirahat, tidak heran kantuk kerap melanda saat mengemudi di malam hari. Jika mengalami gejala seperti di bawah ini, artinya Anda mulai mengantuk:
- Bola mata berwarna merah.
- Kelopak mata sering berkedip atau terasa berat
- Melamun, sulit fokus
- Menguap berulang kali atau menggosok/mengucek mata
- Merasa gelisah dan mudah tersinggung
- Pada jalan yang lurus arah mobil tidak lurus kadang ke salah satu sisi
- Sering lupa atau terlewat ketika harus berbelok
Bagaimana Melawan Rasa Kantuk?
Jika merasakan ciri-ciri di atas, lakukan beberapa tips berikut untuk melawan rasa kantuk:
- Mengemudilah dalam posisi tangan berimbang. Imbang dalam memegang kemudi yaitu posisi tangan ada di jam 9 dan jam 3. Letakkan siku kanan di bahu sandaran pintu mobil untuk membantu kestabilan arah kemudi.
- Makan permen. Siapkan permen rasa mint, kopi, atau permen jenis lain di mobil Anda. Gerakan mengunyah permen bisa mengurangi kantuk.
- Lakukan senam lidah. Caranya, gunakan ujung lidah untuk menggelitik langit-langit mulut. Gerakan lidah ini akan merangsang sel-sel saraf otak agar kita tidak mengantuk. Jika ada teman perjalanan, Anda bisa minta tolong untuk memijat area tengkuk dan belakang kepala Anda.
- Jika ada kesempatan untuk berhenti, lakukanlah exercise berupa gerakan-gerakan ringan pada kepala, tangan, tubuh, dan kaki. Cara ini efektif untuk menghilangkan rasa kantuk.
Baca juga: 7 Cara Aman Berkendara Saat Hujan Deras
Jika upaya untuk menghilangkan kantuk tidak membuahkan hasil, segera hentikan kendaraan di tempat yang aman. Beristirahatlah sampai kantuk hilang. Anda juga bisa bergantian mengemudikan kendaraan dengan penumpang di dalam mobil. Jangan memaksakan diri untuk melanjutkan perjalanan jauh, risiko mengantuk dalam mengemudi tidak hanya membahayakan diri sendiri, tapi juga pengguna jalan yang lain.
Nah, pastikan tips-tips aman saat berkendara di malam hari Anda pahami dan lakukan sebaik mungkin. Selalu berkendara dengan aman dan patuhi aturan lalu lintas, Keluarga Wuling.
Sumber: bintangotomotif.com & confused.com