Charge Mobil Listrik, Biaya dan Cara Mengisinya? | Wuling

Life Style

Charge Mobil Listrik, Berapa Biaya dan Cara Mengisinya?

5 Desember, 2023

Image Charge Mobil Listrik, Berapa Biaya dan Cara Mengisinya?

Jika dibandingkan dengan mobil yang menggunakan bahan bakar minyak, Anda dapat melihat keunggulan mobil listrik yang tidak dimiliki oleh mobil bahan bakar minyak. Mobil listrik adalah kendaraan yang tidak menggunakan bahan bakar minyak sebagai sumber energi, melainkan menggunakan listrik.

Karena listrik adalah sumber energinya, maka untuk menjalankan mobil listrik harus dengan proses charge. Biasanya, mengisi charge listrik ini bisa dilakukan di rumah atau stasiun pengisian mobil listrik yang disediakan pemerintah. Bagi Anda yang masih penasaran akan apa itu mobil listrik dan bagaimana cara mengisi charge mobil listrik, Anda bisa membaca lebih lanjut artikel ini. Dengan memahami keunggulan charge mobil listrik serta mengetahui biaya charge mobil listrik, Anda dapat mempertimbangkan mobil listrik sebagai solusi kendaraan masa depan yang lebih ramah lingkungan.

Keunggulan Charge Mobil Listrik

Keunggulan Charge Mobil Listrik

Mobil listrik memiliki beberapa keunggulan yang bisa menjadi pertimbangan Anda untuk memilikinya, seperti berikut ini:

  • Mesin yang digunakan pada mobil listrik biasanya lebih halus dan senyap sehingga nyaman untuk berkendara di dalamnya. Biasanya, saat mobil listrik tidak sedang jalan, suara yang dihasilkan oleh mobil ini hanya berada pada 30 db sampai 40 db.
  • Biaya untuk perawatannya cukup murah.
  • Mobil ini tidak membutuhkan banyak perawatan karena tidak adanya kebutuhan akan oli dan jumlah komponen yang lebih kecil.

Cara Mengisi Charge Mobil Listrik

Cara Mengisi Charge Mobil Listrik

Anda harus tahu prinsip pengisian dari mobil listrik. Prinsip ini sebenarnya hampir serupa dengan prinsip mengisi baterai. Anda harus memperhatikan komponen pengisian baterai seperti adaptor, konektor, dan sumber listrik. Di bawah ini adalah 2 cara mengisi cas mobil listrik:

On Board Charger

On Board Charger

Prinsip yang satu ini menggunakan pengisi daya yang sudah ada di dalam mobil. Listrik masuk ke dalam mobil menggunakan arus bolak-balik. Charger ini berguna sebagai adaptor untuk mengganti arus bolak balik yang berasal dari luar supaya menjadi arus searah sehingga arus listrik ini bisa masuk ke dalam baterai.

Off Board Charger

Off Board Charger

Charger yang satu ini memiliki prinsip dimana pengisi daya mobil listrik terpisah. Artinya Anda tidak bisa menemukan pengisi daya mobil di dalam sistem pengisian baterai dalam mobil. Anda harus menggunakan listrik dengan arus searah supaya bisa masuk ke dalam baterai. Jarang ada mobil yang menggunakan sistem pengisian daya off board charger. Kebanyakan mobil listrik menggunakan on board charger sebagai sistem pengisian dayanya.

Video Tutorial Instalasi Charge Mobil Listrik Wuling Air ev

Cara Mengisi Charge Mobil Listrik di Indonesia

Cara Mengisi Charge Mobil Listrik di Indonesia

Daya mobil listrik bisa diisi di rumah atau di stasiun pengisian mobil listrik. Anda membutuhkan waktu setidaknya 17 jam untuk bisa mengisi mobil listrik sampai penuh di rumah. Berbeda lagi saat Anda mengisinya di stasiun, karena Anda hanya membutuhkan waktu 3 jam saja. Waktu ini bisa dipercepat menjadi 1 jam jika menggunakan fast charger.

Cara mengisi mobil listrik di stasiun pengisian mobil listrik di Indonesia adalah sebagai berikut:

  • Memiliki aplikasi Charge.IN
  • Mencari stasiun terdekat lewat aplikasi Charge.IN
  • Datang ke stasiun pengisian terdekat
  • Memasang gun yang sesuai dengan jenis mobil
  • Menggunakan kartu NFC sebagai otentikasi di tempat pengisian daya
  • Scan QR Code di stasiun untuk bisa mengisi kWh yang dibutuhkan untuk mengisi daya ke mobil. Anda bisa langsung melihat biaya pengisian ini.
  • Membayar lewat aplikasi LinkAja karena hanya itu pilihan pembayaran yang tersedia.
  • Menunggu sampai mobil Anda selesai untuk proses charging.

Jika Anda ingin mencari tempat charge mobil listrik terdekat, Anda bisa mengunjungi lokasi charging untuk mempermudah pencarian stasiun pengisian mobil listrik di sekitar Anda.

Oh ya sebelum melanjutkan membaca, Wuling punya informasi menarik yang sayang untuk kamu lewatkan.

Ayo, jangan lewatkan kesempatan untuk mendapatkan brosur kami yang informatif.

Download Brosur BinguoEV

Download Brosur Alvez

Download Brosur Almaz Hybrid

Download Brosur Air ev

Download Brosur New Almaz RS

Biaya Charge Mobil Listrik

Biaya Charge Mobil Listrik

Mobil listrik sebenarnya adalah kendaraan yang cukup hemat karena beberapa tempat pengisian daya mobil listrik menyediakan listrik gratis. Biasanya, biaya untuk mengisi daya mobil listrik berkisar antara Rp1.650 per kWh hingga Rp2.466 per kWh. Jika mengambil harga termurah dan mengalikannya dengan kapasitas baterai mobil Anda, misalnya 75 kWh, maka biaya pengisian mobil hanya sekitar Rp123.750.

Anda perlu tahu bahwa 1 kWh bisa digunakan untuk menempuh jarak hingga 5,1 km, sehingga dengan kapasitas baterai tersebut, Anda bisa menempuh jarak sekitar 112,5 km untuk sekali pengisian. Biaya ini berlaku untuk pengisian di Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU).

Biaya pengisian di rumah akan berbeda lagi, tergantung harga per kWh listrik rumah Anda. Faktor lain yang memengaruhi adalah besar arus maksimal charger, lama pengisian, dan tegangan listrik. Di DKI Jakarta, harga per kWh listrik rumah biasanya sekitar Rp1.444.

Melihat berbagai keunggulan mobil listrik, tidak heran jika banyak orang tertarik untuk memilikinya. Selain hemat, mobil listrik juga lebih ramah lingkungan karena tidak menghasilkan emisi gas buang. Bagi yang mencari mobil listrik terjangkau, Air ev bisa menjadi pilihan tepat. Air ev harga mulai dari Rp184 Juta (Special launching price/ area Jakarta New Air ev Lite 200 Km).* Dengan harga yang kompetitif, mobil ini menawarkan solusi berkendara yang hemat energi, modern, dan praktis untuk mobilitas perkotaan.

Jadi, menggunakan charger mobil listrik di rumah juga menjadi pilihan yang praktis dan ekonomis. Mobil listrik Wuling tidak hanya hemat tetapi juga ramah lingkungan, menjadikannya pilihan yang ideal bagi masyarakat urban.

Banner Cortez CT Mobil Keluarga Terbaik