Bunyi Klotok-Klotok pada Mesin Mobil? Ini Alasan dan Mengatasinya
27 Mei, 2024
Mendengar bunyi klotok-klotok ketika mengendarai mobil, bisa jadi bahwa mobil Anda memiliki masalah pada mesin. Bila mendengar bunyi seperti ini jangan sampai disepelekan. Pasalnya, kerusakan komponen pada mesin mobil yang tidak segera diatasi dapat menyebabkan komponen lainnya ikut rusak.
Suara klotok-klotok pada mesin mobil tidak selalu menandakan kerusakan parah. Namun alangkah lebih baik untuk segera diatasi untuk mencegah kerusakan yang lebih komplek. Sebelum mesin mobil mengeluarkan bunyi klotok-klotok, biasanya ada penyebab yang menimbulkan bunyi disebut.
Selain itu, ada ciri-ciri kerusakan yang dapat diketahui yang dapat menentukan cara untuk mengatasinya. Simak ulasan mengenai bunyi klotok-klotok pada mesin mobil di bawah ini.
Apa Itu Bunyi Klotok-Klotok pada Mesin Mobil?
Sebelum membahas tentang penyebab dan cara menghilangkan bunyi klotok-klotok pada mesin mobil, sangat penting untuk memahami apa yang dimaksud dengan bunyi tersebut. Bunyi ini mirip dengan suara ketukan keras yang teratur, dan biasanya muncul saat mobil dihidupkan atau saat mesin beroperasi.
Bunyi “klotok-klotok” pada mobil adalah suara yang seringkali terdengar dari mesin atau bagian lain dari kendaraan ketika ada masalah tertentu. Bunyi ini bisa disebabkan oleh berbagai faktor dan biasanya mengindikasikan adanya komponen yang tidak bekerja dengan baik.
Penyebab Bunyi Klotok-Klotok pada Mesin Mobil
Sebelum bepergian jauh, periksa kondisi mobil untuk menghindari bunyi klotok-klotok dari mesin. Penting untuk dilakukan karena ada banyak penyebab mesin mobil tidak bekerja atau tersendat, seperti bunyi klotok-klotok saat mobil digas. Berikut beberapa penyebab bunyi mesin mobil kasar atau klotok-klotok:
-
Oli Belum Naik
Jika bunyi klotok-klotok terdengar ketika menghidupkan mesin di pagi hari atau saat pertama kali menyalakan mobil setelah seharian mati, itu mungkin karena oli belum naik.
Oli mesin mobil ditampung di bak di bagian paling bawah, di mana ada pompa yang dapat mengalirkan oli ke seluruh bagian mesin. Namun, pompa oli tersebut hanya aktif ketika mesin beroperasi. Ketika mesin mati, pompa akan berhenti bekerja, menyebabkan sirkulasi oli berhenti dan oli turun ke kepala silinder.
Anda perlu menunggu beberapa saat agar oli naik ke dalam silinder dan melumasinya. Oleh karena itu, bunyi klotok-klotok dari mesin pada awal starter adalah wajar.
-
Shim/Lifter Mengalami Aus
Terjadi keausan pada bagian shim/lifter yang disebabkan oleh shim bersentuhan langsung dengan ujung klep. Selain itu, aus juga dapat terjadi apabila shim/lifter tidak dikembalikan ke posisi semula setelah pembongkaran.
-
Ada Benda Keras Pada Silinder
Bunyi klotok-klotok pada mesin mobil dapat berasal dari benda keras yang masuk ke dalam mesin. Kerikil yang masuk ke bodi mobil dapat menyebabkan suara ini. Namun, benda keras di bagian silinder berasal dari bagian dalam mobil, seperti pecahan keramik kepala busi yang pecah.
-
Celah Katup yang Terlalu Lebar
Selain permasalahan pada mesin, bunyi klotok-klotok dapat muncul karena celah katup (jarak batang katup dengan rocker arm) yang melebar pada bagian roda belakang.
Apabila mobil Anda sudah tua, pelebaran celah katup tidak dapat dihindari. Akibatnya, Anda harus melakukan perawatan kendaraan dan mengganti komponen yang rusak dengan yang baru.
-
Flange Flywheel Lemah
Jika mobil Anda matic, mungkin suara yang tidak enak dihasilkan oleh komponen flange flywheel yang rusak. Komponen ini berada di dalam mobil dan bagian torque converter dipasang di sana. Jika flange flywheel rusak, pecahan plat akan menyentuh bodi mesin, menghasilkan bunyi klotok-klotok.
-
Damper Pulley Oleng
Damper pulley, juga dikenal sebagai puli crankshaft, adalah komponen yang saling berhubungan. Dirancang sedemikian rupa sehingga kerja mesin mobil dapat dimaksimalkan.
Meskipun demikian, hal itu tidak menjamin bahwa Anda tidak akan menghadapi masalah. Damper pulley di rangkaian geser atau oleng adalah contohnya. Ini menyebabkan mesin mobil membuat suara klotok-klotok ketika digas.
-
Auto Klep Melemah
Auto klep menghilangkan kebutuhan untuk menyetel klep secara teratur. Namun, komponen ini tidak selalu berfungsi dengan baik, jadi Anda harus mengeceknya saat mobil lama digunakan. Pegas auto klep melemah seiring waktu, menyebabkan renggang antar celah klep dan rocker arm, yang menyebabkan bunyi klotok-klotok.
-
Engine Knocking
Sebuah kondisi yang dapat menyebabkan mesin mobil membuat bunyi klotok-klotok saat digas. Kondisi ini terjadi karena mobil menggunakan bahan bakar yang kurang berkualitas, atau nilai oktannya kurang tinggi. Dengan kandungan oktan yang rendah, engine knocking terjadi ketika ruang pembakaran kekurangan bahan bakar.
-
Rantai Kendor
Bunyi klotok-klotok atau berdengung yang dihasilkan oleh mesin mobil juga dapat berasal dari rantai keteng atau rantai kamprat yang rusak atau kendor.
Cara Mengatasi Mesin Mobil Bunyi Klotok-Klotok
Jika Anda mendengar suara klotok-klotok pada mesin mobil Anda, Anda harus segera melakukan pemeriksaan dan perbaikan untuk mengetahui sumber suara tersebut. Ini adalah beberapa tindakan yang dapat Anda ambil:
-
Periksa Oli Mesin
Pastikan oli masih dalam kondisi baik dan cukup untuk melumasi semua komponen mesin. Jika oli kotor atau kurang, segera ganti dengan yang sesuai dengan jenis dan kapasitas mesin.
-
Periksa Lebar dan Sempit Katup
Pastikan mereka berada di batas normal. Jika tidak, segera lakukan penyetelan ulang dengan menggunakan alat ukur khusus atau bawa ke bengkel.
-
Periksa Bantalan Poros Engkol
Pastikan bantalan masih baik dan tidak aus atau rusak. Jika begitu, segera ganti dengan bantalan baru dengan mekanik atau bawa ke bengkel.
-
Periksa Kualitas Bahan Bakar
Jika Anda tidak yakin dengan kualitas bahan bakar yang Anda gunakan, segera ganti dengan yang lebih baik atau tambahkan aditif untuk meningkatkan oktan.
-
Bawa ke Bengkel Resmi
Membawa ke bengkel resmi atau ke bengkel langganan Anda, bisa menjadi salah satu solusi ketika menemukan mobil mengeluarkan bunyi klotok-klotok. Ceritakan kondisi mobil Anda dengan detail yang nantinya akan diatasi oleh mekanik andalan.
Setelah menyimak ulasan di atas, sangat penting untuk memperhatikan dan merawat mobil dengan benar. Pasalnya, mobil yang terawat dengan baik akan nyaman dan aman ketika digunakan untuk berkendara, sehingga tidak perlu khawatir terjadi masalah soal mesin di jalan raya.